5 Makanan Khas Pakistan

Makanan khas Pakistan mungkin saja tidak sebanyak makanan khas dari daerah lainnya. Namun makanan dari negara ini tampaknya sudah cukup dikenal oleh para wisatawan. Bahkan beberapa makanannya menjadi hidangan favorit bagi beberapa orang yang sering mengunjungi negara tersebut. Berbagai makanan khas Pakistan ini antara lain yaitu sebagai berikut.

 

1. Aloo keema

Aloo keema menjadi salah satu hidangan khas Pakistan yang seringkali disajikan di negara tersebut. Makanan khas Pakistan ini merupakan makanan dengan proses masak yang cukup sederhana jika dibandingkan dengan makanan jenis lainnya. Makanan aloo keema sebenarnya merupakan makanan yang dibuat dengan menggunakan bahan dasar berupa kentang dan daging kambing yang dicincang.

5 Makanan Khas Pakistan

Biasanya makanan ini dihidangkan dengan menggunakan nasi sehingga Anda bisa merasakan kenyang setelah menyantapnya. Tentunya perpaduan antara daging kambing yang dicincang dan kentang dalam makanan ini semakin membuat hidangan ini semakin terasa enak untuk disantap.

2. Kheer

Makanan terpopuler kedua di Pakistan adalah kheer. Makanan ini biasanya disantap sebagai hidangan penutup tentunya setelah menyantap makan malam. Kheer memang sangat pantas untuk dijadikan sebagai hidangan penutup. Sebab makanan khas Pakistan ini terbuat dari bahan beras dan susu serta gula. Penampilannya seperti puding beras yang biasanya disajikan dengan menggunakan beberapa topping seperti almond dan kismis atau mede. Jadi jika Anda menyantapnya maka akan terasa lelehan di mulut. Makanan ini memang sangat meleleh dimulut sehingga akan menambah sensasi unik bagi Anda yang menyantapnya.

3. Nasi biryani

Anda mungkin saja sering mendengar nama nasi biryani. Nasi ini memang merupakan makanan khas Pakistan yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat setempat. Kepopulerannya rupanya membuatnya semakin diburu oleh para wisatawan yang ingin mencicip rasa makanan tersebut. Dalam seporsi nasi biryani Anda bisa mendapatkan nasi yang dilengkapi dengan adanya daging ayam atau daging sapi. Nasi biryani ini juga dimasak dengan menggunakan rempah-rempah sehingga memiliki citarasa yang kuat. Rasanya sangat lezat dan membuat Anda jatuh cinta pada menu tersebut. Selain itu nasi ini memiliki penampilan unik yang berwarna kuning.

4. Samosa

Samosa tampaknya menjadi makanan khas Pakistan yang sangat populer. Bahkan bisa jadi banyak yang sudah mengetahui dan pernah memakannya. Samosa sendiri merupakan suatu hidangan yang tak boleh terlewatkan di Pakistan. Makanan ini menjadi camilan khas dari Pakistan yang berbentuk segitiga. Samosa yang berbentuk segitiga ini dibuat dengan isian berupa kentang dan cabai hijau. Namun ada pula samosa yang diolah dengan menggunakan isian berupa daging cincang seperti misalnya daging domba dan daging ayam atau daging sapi. Samosa ini selain lezat juga dapat membuat perut terasa cukuk kenyang. penasaran dengan samosa lebih lanjut yuk mampir ke makananoleholeh.com guna update berbagai macam resep makanan.

5. Tikka

Satu lagi makanan khas Pakistan yang tak boleh dilewatkan yaitu tikka. Makanan ini merupakan suatu hidangan yang menggunakan bahan dasar berupa daging ayam. Tikka dimasak dengan menggunakan tusukan di atas kompor tandoor. Hidangan ini sebenarnya merupakan hidangan yang mengandung nutrisi penuh sehingga sangat disarankan untuk disantap saat siang hari. Untuk mendapatkan pengalaman terbaik sebaiknya dimakan dengan mencelupkannya ke dalam saus mint. Tentu menyantap tikka akan menjadi pengalaman tersendiri bila sedang berkunjung ke negara Pakistan.

Makanan khas Pakistan seperti yang disebutkan di atas sebaiknya jangan sampai terlewatkan. Apalagi karena sebagian besar makanan tersebut cukup populer di seluruh wilayah Pakistan. Karena itu sudah pasti tidak sulit mendapatkannya dengan harga yang masih terjangkau. Coba saja!